Selasa, 26 Maret 2013

Alami Nyeri Dada, Hati-hati Pembesaran Jantung

http://123456.blogspot.com/


Informasi Kesehatan - Pernakah Anda mendengar bahwa jantung bisa mengalami pembesaran? Kondisi kesehatan ini bisa membahayakan nyawa Anda. Kenali gejala dari gangguan kesehatan ini untuk melakukan pencegahan awal.

Cardiomegaly adalah istilah untuk gangguan pembesaran jantung. Jantung manusia dapat memompa sekira 1,5 juta galon darah sepanjang hidup Anda. Organ tubuh sebesar kepalan tangan Anda ini tentu memiliki pekerjaan yang berat jika mengalami gangguan kesehatan.

Pembesaran jantung biasanya mengacu pada ruang pompa darah pada jantung Anda. Ada beberapa kondisi yang dapat menyebab pembesaran jantung, di antaranya diabetes, tekanan darah tinggi yang tidak diobati dan obesitas, demikian yang dilansir Foxnews.

Beberapa orang dengan pembesaran jantung tidak akan memiliki gejala, namun beberapa lainnya bisa mengalami sesak napas, pusing, denyut jantung yang tidak teratur, pembengkakan, batuk, dan nyeri dada.

Para dokter menyarankan Anda untuk selalu menganggap serius gejala yang melibatkan jantung. Jika Anda ingin mengetahui apakah Anda mengalami pembesaran jantung adalah melakukan pemeriksaan echocardiogram atau USG.


Sumber : okezone.com
http://123456.blogspot.com/
Tidak ada komentar:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar